Kejuaraan Nasional Catur Junior V di Bangka Belitung akan Berlangsung Selama 20-26 November 2021

- 21 November 2021, 21:30 WIB
Kejuaraan Nasional Catur Junior V yang akan diselenggarakan di Bangka Belitung, diikuit sebanyak 271 pecatur yang berasal dari berbagai provinsi di Indonesia,
Kejuaraan Nasional Catur Junior V yang akan diselenggarakan di Bangka Belitung, diikuit sebanyak 271 pecatur yang berasal dari berbagai provinsi di Indonesia, /Yandri Adiyanda /

PORTAL PAPUA BARAT - Pengurus Besar (PB) Percasi Belitung mengadakan Kejuaraan Nasional Catur Junior V yang akan diselenggarakan pada 20-26 November 2021 di Bangka Belitung.

Ketua umum PB Percasi, Utut Adianto mengungkapkan bahwa kejuaraan ini nantinya dapat menjadi regenerasi pecatur berikutnya.

Untuk itu, setelah kejuaraan ini akan dilakukan pembinaan pada pecatur junior yang mengikuti kejuaraan tersebut.

Baca Juga: Ole Solskjaer Dipecat Sebagai Pelatih MU, Luiz Enrique Siap Menjadi Incaran MU?

"Kejuaran ini juga menjadi ajang pembibitan pecatur junior untuk dilakukan pembinaan," ungkap Utut Adianto seperti yang dikutip Portal Papua Barat dari Antara, Minggu.

Kejurnas Catur Junior V 2021 ini diperlombakkan berdasarkan kategori usia, mulai 7 hingga 19 tahun baik itu putra maupun putri, sebanyak 271 peserta yang berasal dari 27 provinsi di Indonesia.

Utut Ardianto, berkeinginan untuk menarik dan mengirim para juara di kejuaraan Catur Junior V tersebut ke kejuaraan lainnya.

Baca Juga: Putus Kontrak Pelatih Jackson Tiago, Persipura Tunjuk Ridwan Bauw sebagai Pelatih Sementara

“Bagi mereka yang berhasil menjadi juara I, II, dan III baik kategori putra dan putri akan dikirim oleh PB Percasi ke turnamen di ASEAN,” ungkap ketua PB Percasi Belitung itu.

Halaman:

Editor: Tito Suroso

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x