Hadapi Liga 1 Musim Depan, RANS Cilegon FC Kembali Tunjuk Rahmad Darmawan Jadi Pelatih

- 12 April 2022, 02:39 WIB
RANS Cilegon FC tunjuk kembali Rahmad Darmawan sebagai pelatih
RANS Cilegon FC tunjuk kembali Rahmad Darmawan sebagai pelatih /Antara Foto

PORTAL PAPUA BARAT — Menghadapi Liga 1 musim depan, RANS Cilegon FC kembali tunjuk pelatih Rahmad Darmawan menjadi pelatih untuk memperkuat pondasi skuad RANS Cilegon FC.

Menurut chairman RANS Cilegon FC Raffi Ahmad, pelatih Rahmad Darmawan telah berhasil membawa tim berjuluk The Phoenix itu ke berada di peringkat kedua Liga 2 sekaligus promosi ke Liga 1 musim depan.

“Alhamdulillah beliau bersedia lagi men-support. Target kita di Liga 2 sudah terlampaui, sekarang menatap Liga 1. Tidak ada Superman, tetapi yang ada Superteam,” ungkap Raffi Ahmad, Portal Papua Barat dari Antara, Selasa.

Baca Juga: Kapolri Kawal Demo 11 April: Jaga Mereka, Jangan Sampai Ada yang Tunggangi

Sebelumnya Rahmad Darmawan juga pernah menjadi Barito Putera dan menyelamatkan Laskar Antasari dari ancaman degradasi di Liga 1 musim depan.

Secara resmi, Rahmad Darmawan kembali menukangi RANS Cilegon FC ditunjukan melalui tanda tangan kontrak selama satu kompetisi atau satu tahun.

Sementara itu, Rahmad Darmawan dengan resminya menjadi pelatih kembali itu, ia berharap dapat memberikan hasil yang maksimal untuk The Phoenix di musim depan.

Baca Juga: Piala AFF Futsal 2022 Dijuarai Thailand, Timnas Indonesia Raih Posisi Runner-up

“Namun, kami tidak bisa bekerja sendiri, tetapi butuh support berbagai pihak. Seperti tadi disampaikan Mas Raffi bahwa yang ada adalah Superteam,” papar Rahmad Darmawan.

Halaman:

Editor: Tito Suroso

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah