Meski Kontrak dengan Real Madrid Berakhir Juni 2022, Marcelo Enggan Gantung Sepatu

- 30 Mei 2022, 10:07 WIB
Salah perpisahan Marcelo kepada Real Madrid yang diwarnai derai air mata usai angkat trofi Liga Champions 2021-2022 bersama Real Madrid di Stade de France Minggu, 29 Mei 2022
Salah perpisahan Marcelo kepada Real Madrid yang diwarnai derai air mata usai angkat trofi Liga Champions 2021-2022 bersama Real Madrid di Stade de France Minggu, 29 Mei 2022 /Portal Minahasa

Alhasil, Marcelo pun dipastikan akan pergi dengan status gratisan. Sejatinya, kabar perpisahan Marcelo sudah terendus sejak namanya kesulitan menembus starting XI Real Madrid.

Tercatat, musim ini ia baru mengoleksi 17 penampilan di semua ajang dengan catatan 807 menit bermain.

Baca Juga: Berhasil Cetak Gol, Carlos Fortes Bawa PSIS Menangkan Laga Uji Coba Lawan PSM

Marcelo rupanya kalah saing dengan juniornya yakni Ferland Mendy yang sering dipasang  Carlo Ancelotti di skuat utama Real Madrid.

Di samping itu, faktor usia Marcelo yang tidak muda lagi turut menjadi alasan mengapa Los Blancos tidak lagi memperpanjang kontrak dengan Marcelo.

Benar saja, usai angkat trofi Liga Champions 2021-2022 Marcelo resmi menyampaikan bahwa dirinya akan meninggalkan Santiago Bernabeu.

Baca Juga: Manager Persipura: Mudah-mudahan PT Freeport dan BPD Tetap Jadi Sponsor Persipura di Liga 2

"Ini bukan hari yang menyedihkan, saya pergi dengan sangat gembira, berterima kasih kepada para penggemar dan malam-malam ajaib yang saya alami di Bernabeu," kata Marcelo saat diwawancarai Deportes Cuatro seusai pertandingan di Stade de France.

"Ya, ini adalah pertandingan terakhir saya bersama Real Madrid," lanjut Marcelo.

Meskipun akan hengkang dari Real Madrid, pemain berusia 34 tahun tersebut menolak untuk gantung sepatu alias pensiun. Kemungkinan besar Marcelo akan mudik ke kampung halamannya Brasil.

Halaman:

Editor: Elvis Romario

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah