Kemendikbudristek Rilis Aplikasi Baru untuk Menunjang Kinerja Guru, Simak Selengkapnya

- 27 Juni 2022, 06:46 WIB
Aplikasi baru versi android, Sahabat GTK yang resmi dirilis oleh Kemendikbidristek pada bulan Juni 2022 ini
Aplikasi baru versi android, Sahabat GTK yang resmi dirilis oleh Kemendikbidristek pada bulan Juni 2022 ini /Tangkapan layar YouTube

PORTAL PAPUA BARAT - Guna menunjang kinerja para guru, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) merilis sebuah aplikasi baru versi android.

Aplikasi baru versi android tersebut diperuntukkan bagi seluruh guru dari setiap jenjang pendidikan.

Hal ini tentu menjadi sebuah terobosan baru dari Kemendikbudristek untuk semua guru yang melakukan pengajaran di tiap daerahnya masing-masing.

Baca Juga: Akademisi Papua: Program Merdeka Belajar Cocok Diterapkan di Wilayah Pegunungan Papua

Melansir Berita Solo Raya, Senin, 27 Juni 2022, lewat akun Instagram ditjen.gtk.kemdikbud, Kemendikbudristek secara resmi mengumumkan aplikasi baru versi android tersebut kepada semua guru dari setiap jejang.

Adapun aplikasi baru versi android yang resmi dirilis oleh Kemendikbidristek tersebut yakni ‘Sahabat GTK’ .

Aplikasi ‘Sahabat GTK’ ini merupakan aplikasi yang berbentuk portal dari gtk.kemdikbud.go.id.

Baca Juga: Kemenkominfo Gelar Pelatihan Literasi Digital Sektor Pemerintahan bagi ASN

Lebih lanjut, aplikasi ‘Sahabat GTK’ ini dapat diunduh dan dinikmati manfaatnya untuk semua guru terkait informasi terkini dari Direktorat Jenderal Guru dan Kemendikbudristek.

Halaman:

Editor: Elvis Romario

Sumber: Berita Solo Raya


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x