Takut Gangguan KKB, 5.000 Orang di Distrik Sugapa Mengungsi ke Gereja dan Pos TNI-Polri

- 2 November 2021, 20:33 WIB
Tampak sejumlah warga Distrik Sugapa yang terpaksa mengungsi ke gereja
Tampak sejumlah warga Distrik Sugapa yang terpaksa mengungsi ke gereja /FB

 

PORTAL PAPUA BARAT - Gangguan keamanan yang dilakukan oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua, beberapa hari terakhir ini membuat sejumlah besar warga diliputi rasa takut.

Mulai dari aksi pembakaran sejumlah fasilitas umum oleh KKB hingga kontak tembak dengan aparat gabungan TNI-Polri membuat suasana atau situasi kamtibmas di wilayah Intan Jaya bergejolak dan menegangkan.

Baca Juga: Mengapa Gereja Katolik Peringati Hari Arwah Seluruh Orang Beriman Setiap 2 November? Ini Alasannya

Melansir Antara, saat ini, sebanyak 5.000 orang warga Distrik Sugapa, terpaksa harus mengungsi di sejumlah tempat karena takut terhadap gangguan KKB.

Direskrimum Polda Papua, Kombes Pol Faizal Rahmadani membenarkan hal tersebut.

"Memang benar dari laporan yang diterima ribuan warga hingga kini masih mengungsi untuk mengamankan diri dari gangguan KKB yang belakangan ini terjadi," kata Rahmadani di Jayapura, pada Senin, 1 November 2021, dikutip dari Antara.

Baca Juga: TNI-Polri Tutup Akses Masuk di Sugapa Intan Jaya, KKB Dipastikan Hengkang

Rahmadani pun membeberkan bahwa, lokasi yang menjadi tempat warga mengungsi untuk mengamankan diri yaitu gereja, dan pos TNI-Polri yang ada di sekitar Distrik Sugapa.

Halaman:

Editor: Elvis Romario

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah