Sebanyak 23 Personel Bulu Tangkis Indonesia Berangkat Ke Birmingham Untuk Mengikuti Kejuaraan All England

- 11 Maret 2022, 20:00 WIB
23 personel tim bulu tangkis Indonesia berangkat ke Birmingham  Inggris
23 personel tim bulu tangkis Indonesia berangkat ke Birmingham Inggris /Dokumentasi PP PBSI/

PORTAL PAPUA BARAT - Melalui manajer timnas bulu tangkis Indonesia Rionny Mainaky, personel tim bulu tangkis Indonesia pada Jumat, 11 Maret 2022 pukul 00.15 bertolak ke Birmingham Inggris untuk mengikuti kejuaraan All England 2022.

Namun, tim bulu tangkis Indonesia yang berangkat ke Birmingham tersebut, transit ke Dubai, bukan ke Istanbul untuk mengikuti All England yang akan dimulai dari 16 – 20 Maret 202 mendatang.

“Malam ini tim bulu tangkis Indonesia berangkat menuju ke Birmingham untuk mengikuti All England. Kami berangkat dengan kekuatan terbaik. Kami kirim semua pemain terkuat yang kita miliki kesana,” ungkap Rionny Mainaky yang dikutip Portal Papua Barat dari Antara, Jumat.

Baca Juga: Liga Inggris: Chelsea Berhasil Raih Tiga Poin Usai Taklukkan Norwich Dengan Skor 3-1

Tim personel bulutangkis Indonesia tersebut, sebanyak 23 personel baik dari pemain, pelatih teknik, pelatih fisik, dokter gizi, psikolog, fisioterapis, masseur, dan tim pendukung yang berangkat ke Birmingham Inggris.

Atlet yang mewakili di All England di nomor ganda putra ada Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Kemudian di tunggal putra ada Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito dan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung.

Baca Juga: Aktualisasi Program Merdeka Belajar, Pemda Nagekeo NTT Terapkan Penggunaan Bahasa Ibu

Keberangkatan tersebut, menurut Rionny, penuh dengan semangat dan kepercayaan diri tanpa adanya pengalaman pahit yang didiskualifikasi karena Covid-19 pada tahun lalu.

Halaman:

Editor: Tito Suroso

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x