Aktualisasi Program Merdeka Belajar, Pemda Nagekeo NTT Terapkan Penggunaan Bahasa Ibu

- 11 Maret 2022, 11:58 WIB
Potret penerapan penggunaan bahasa ibu pada salah satu sekolah SD di Kabupaten Nagekeo, Pulau Flores, NTT.
Potret penerapan penggunaan bahasa ibu pada salah satu sekolah SD di Kabupaten Nagekeo, Pulau Flores, NTT. /ANTARA

PORTAL PAPUA BARAT - Program Merdeka Belajar yang diluncurkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) pada 2020 lalu rupanya menjad angin segar bagi perkembangan pendidikan di Indonesia

Tentu saja, melalui program tersebut lembaga pendidikan dan guru dapat lebih berinovasi dalam membangun pendidikan dengan mengangkat mengangkat kearifan lokal di setiap daerah.

Melansir Antara, lembaga pendidikan di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) telah berupaya dan berinovasi melalui program Merdeka Belajar tersebut dalam mendidik anak-anak kelas awal yang kesulitan berbahasa Indonesia karena selalu menggunakan bahasa daerah dalam berbagai aktivitas.

Baca Juga: TPP ASN 2022 Sudah Cair, Mendagri: Mesti Cermat, Salah Nanti di Masalah Hukum

Berdasarkan, data Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTT terdapat 1,3 juta anak yang belum bersekolah karena berbagai terkendala, salah satunya penggunaan bahasa pembelajaran di sekolah.

Kondisi yang memilukan itu sangat terasa pada anak-anak NTT yang berada jauh di pedalaman yang selalu menggunakan bahasa ibu dalam keseharian, sehingga menyulitkan mereka saat masuk sekolah untuk beradaptasi menggunakan bahasa Indonesia.

Untuk itu, Pemprov NTT melalui lembaga Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menerapkan penggunaan bahasa ibu pada kelas awal di sekolah-sekolah.

Baca Juga: Demi Mengobarkan Semangat Persaudaraan, Menag Rencana Undang 2 Tokoh Agama Dunia Ini ke Indonesia

Perlu diketahui bahwa penggunaan bahasa ibu, baik lisan maupun tulisan, dalam proses pembelajaran Sekolah Dasar (SD) kelas awal sangat penting sebagai fondasi literasi dan penanaman konsep secara dini bagi anak didik.

Halaman:

Editor: Elvis Romario

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x