Berhasil Menjadi Juara di Piala AFF U-16 2022, Jokowi Ucapkan Selamat

- 13 Agustus 2022, 16:20 WIB
Tim nasional Indonesia U-16 Juara Piala AFF U-16 2022.
Tim nasional Indonesia U-16 Juara Piala AFF U-16 2022. /Kominfo Provinsi Jawa Timur

PORTAL PAPUA BARAT — Timnas sepak bola Indonesia berhasil menjuarai Piala AFF U-16 yang saat itu tim Garuda mampu menaklukkan tim Vietnam di partai final.

Kemenangan itu mendapat apresiasi dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Presiden Jokowi memberikan ucapan selamat kepada timnas di akun sosial medianya, twitter.

Keberhasilan timnas Indonesia menurut orang nomor satu itu, merupakan hadiah untuk HUT Kemerdekaan Indonesia.

Baca Juga: Ungkap Dugaan Korupsi Dana Hibah Kesehatan, Polda Papua Tetapkan 2 Tersangka

“Selamat kepada timnas sepak bola U16 Indonesia yang telah mempersembahkan gelar juara Piala AFF U-16 2022 dengan mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0 pada partai final di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta,” terang Presiden Indonesia di akun twitternya.

“Gelar juara Piala AFF U16 2022 ini jadi sebentuk kado HUT Kemerdekaan,” tambahnya.

Komentar Presiden Jokowi senada dengan pernyataan yang sempat disampaikan pelatih timnas U-16 Bima Sakti, yang pada Kamis (11/8) mengatakan bahwa anak-anak asuhnya ingin menjuarai Piala AFF U-16 2022 dan menjadikannya hadiah untuk HUT RI.

Baca Juga: ANOC Akan Pertadingan Cabor AirBadminton di World Beach Games Tahun Depan

Senada dengan pelatih timnas Indonesia U-16 Bima Sakti yang sebelumnya mengatakan bahwa para pemain ingin menjuarai Piala AFF itu dan menjadikan hadiah untuk HUT RI.

Halaman:

Editor: Tito Suroso


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah