Ganjar Ucapkan Selamat Ke Haedar Nashir Terpilih Menjadi Ketum Muhammadiyah

- 21 November 2022, 07:15 WIB
 Haedar Nashir ditetapkan sebagai Ketum dan Abdul Muti sebagai Sekretaris PP Muhammadiyah 2022-2027
Haedar Nashir ditetapkan sebagai Ketum dan Abdul Muti sebagai Sekretaris PP Muhammadiyah 2022-2027 /twitter@muhammadiyah/

PORTAL PAPUA BARAT — Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Prnaowo sampaikan ucapan selamat kepada Haedar Nashir yang telah terpilih dan ditetapkan sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Periode 2022-2027.

Muktamar Penetapan Ketua Umum PP Muhammadiyah yang dihadiri Ganjar tersebut berlangsung di Edutorium KH Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Ahad, 20 November 2022.

"Selamat kepada Ketua Umum Muhammadiyah yang baru, tetapi stoknya lama sehingga diperpanjang," ucap Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Bimtek RKAS, Yosep Yewen : Dana BOS di Tiap Sekolah Harus Transparan

Selain itu, Ganjar juga menyampaikan selamat kepada Ketua Umum Aisyiyah yang baru, Salmah Orbayyinah. Ia memberikan pujian kepada isi pidato pengganti Siti Noordjanah Djohantini itu.

"Tadi speech-nya bagus (Ketua Umum Aisyiyah), betul-betul ingin menunjukkan beberapa komitmen untuk membangun dan berkontribusi dalam pembangunan," kata ganjar.

Dalam keberlangsungan Muktamar, menurut Ganjar membahas  isu yang menarik dan kontekstual.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Hari Ini Kamis, 17 November 2022: Boleh Mengeluh Tapi Tidak untuk Menyerah

“Membahas tentang perdamaian, kemudian Aisiyah yang fokus dan perhatian pada isu stunting. Menurut saya itu sesuatu yang hebat. Kemudian perhatian dengan politik dan tadi disampaikan juga dengan penuh perdamaian,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Tito Suroso


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x