Menggantikan Vietnam, Jokowi Dukung Indonesia Siap Menjadi Tuan Rumah ASEAN Para Games 2022 Ungkap NPC

16 November 2021, 12:15 WIB
Pemain Peparnas saat melalukan latihan jelang persiapan Asean Para Games 2022 /Pikiran Rakyat

PORTAL PAPUA BARAT - Ketua Umum Komite Paralimpik Nasional (NPC) Senny Marbun menyampaikan rencana Indonesia untuk menggantikan negara tetangga Asia Tenggara Vietnam untuk menjadi pelaksana sebagai tuan rumah ASEAN Para Games 2022 kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Seperti dilansir dari Antara, Selasa, Presiden Jokowi yang kala itu tengah menyaksikan pelaksanaan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) di Papua beberapa waktu lalu langsung memberi dukungan untuk menjadi tuan rumah ASEAN Para Games 2022 mendatang menggantikan Vietnam.

“Saya telah membicarakan keinginan kita kepada Presiden Joko Widodo saat menemani beliau menyaksikan pertandingan final bulu tangkis Peparnas di GOR Cendrawasih, Jayapura, kemarin,” ungkap Senny Marbun dalam keterangan persnya, Minggu.

Baca Juga: Menlu Jepang Ungkap Komitmen AS untuk Membela Jepang atas Sikap China

“Saya lisan Presiden sangat mendukung rencana Indonesia menjadi tuan rumah APG 2022 menggantikan Vietnam,” tambahnya demikian.

Senny Marbun mengaku dirinya juga sangat mendukung jika Indonesia dipercayakan untuk menjadi tuan rumah untuk ajang olahraga bergengsi bagi para disabilitas se-Asia Tenggara tersebut.

Meski demikian, tetap ikuti prosedur yang berlaku. Beliau menunggu surat resmi dari Jokowi sebagai bentuk dukungan dan persetujuan dari Presiden atau pemerintah RI.

Baca Juga: Joe Biden dan Xi Jinping Sepakat Mengadakan Pertemuan Virtual untuk Membahas Ketegangan Selama Ini

“Intinya kami siap untuk menjadi tuan rumah ASEAN Para Games 2022 jika nantinya ditunjuk oleh Federasi Para Sports Asia Tenggara,” ujarnya.

Untuk diketahui, Vietnam merasa keberatan menjadi penyelenggara ajang olahraga tersebut lantaran masih tingginya kasus aktif Covid-19 di negaranya. Tidak hanya itu, melalui Vietnam Paralimpic Association (VPA), negara-negara ASEAN lain masih memiliki kasus Covid-19 yang relatif sama dengan Vietnam.

Dari kenyataan itulah, VPA dari surat resminya yang ditandatangani langsung oleh Presiden NPC Vietnam Huynh Vinh Ai menyatakan mundur sebagai tim tuan rumah ASEAN Para Games 2022 karena tingginya penyebaran Covid-19.***

Editor: Tito Suroso

Sumber: Pikiran Rakyat Antaranews

Tags

Terkini

Terpopuler