Bertemu Paus Fransiskus di Vatikan, Menag: Kami Ingin Mengundang Yang Mulia ke Indonesia

- 9 Juni 2022, 11:24 WIB
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas bertemu dengan Paus Fransiskus di Vatikan pada Rabu, 8 Juni 2022 kemarin.
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas bertemu dengan Paus Fransiskus di Vatikan pada Rabu, 8 Juni 2022 kemarin. /ANTARA

 

PORTAL PAPUA BARAT -  Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas melakukan kunjungan dan bertemu langsung dengan pemimpin Gereja Katolik seluruh dunia, Paus Fransiskus di Vatikan.

Melansir Antara, pertemuan Menag Yaqut dengan Paus Fransiskus tersebut terjadi pada Rabu, 8 Juni 2022 kemarin.

Dalam pertemuan tersebut, Menag Yaqut menyampaikan juga undangan dari Presiden Joko Widodo agar Paus Fransiskus berkenan berkunjung ke Indonesia.

Baca Juga: Berkat Kerja Keras, Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2022 di Turki

"Saya ingin menyampaikan undangan Presiden Joko Widodo kepada Yang Mulia untuk datang berkunjung ke Indonesia," ujar Menag Yaqut dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis, 9 Juni 2022.

Kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia, jelas Menag, tentu saja dapat memperkuat pesan toleransi dan perdamaian antarpemeluk agama, khususnya di Tanah Air.

"Indonesia mampu menjaga toleransi dan perdamaian antarpemeluk agama, termasuk ratusan umat agama lokal. Kami ingin mengundang Yang Mulia untuk melihat keberagaman ini di Indonesia," ungkapnya.

Baca Juga: Kalahkan Kuwait 2-1, Indonesia Puncaki Klasemen Sementara Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023

Menag menjelaskan Paus Fransiskus sebenarnya berencana datang ke Indonesia tapi batal karena pandemi COVID-19.

Halaman:

Editor: Elvis Romario

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah